A
L
A
N
KHOZANI - SIBOY
EXOTIZONE
Windows 8 - Senjata Baru Microsoft
Microsoft menjanjikan sistem operasi terbarunya, Windows 8, akan hadir paling lambat akhir tahun ini.
Selain untuk komputer desktop dan laptop, Microsoft juga tengah menggarap Windows 8 untuk perangkat mobile (tablet dan smartphone). Ini berarti, Microsoft sedang menyiapkan segala hal dari Windows 8 agar bisa bersaing dengan Android dan iOS.
Saat ini, Microsoft tak bisa hanya fokus pada bisnis software untuk personal computer (PC). Perkembangan smartphone dan tablet yang begitu cepat, memaksa Microsoft untuk ikut meramaikan kancah mobile.
Ini akan menjadi tantangan bagi Microsoft, mengingat Android dari Google, dan iOS dari Apple, merupakan OS yang dominan pada perangkat mobile. Kecanggihannya dengan cepat melibas BlackBerry OS, Palm OS, Symbian, WebOS, bahkan Windows Phone.Para analis berpendapat, jika Windows 8 untuk mobile ingin meraih sukses, Microsoft harus merancangnya agar sedemikian rupa mirip dengan OS Windows untuk personal computer (PC).
Hal ini diungkapkan Chris Green, analis dari perusahaan pemasaran Davis Murphy Group. Menurutnya, Microsoft sebaiknya memberikan pengalaman yang sama untuk pengguna Windows 8 baik PC maupun tablet.
Strategi ini membuat pengguna PC Windows akan dengan cepat memahami Windows 8 untuk mobile.
Serupa tapi tak sama
Microsoft telah berjanji untuk membuat Windows 8 untuk mobile mirip dengan Windows untuk desktop. Namun tetap saja, cara kerjanya berbeda.
Perbedaan arsitektur prosesor ARM (32 bit RISC) yang banyak digunakan pada perangkat mobile, dengan arsitektur prosesor Intel x86 yang banyak digunakan di PC, memaksa Microsoft harus membuat sistem operasi Windows 8 tersendiri untuk ARM.
Aplikasi untuk PC Windows tak bisa dijalankan di Windows 8 untuk mobile. Karena, Microsoft telah menegaskan, Windows 8 versi ARM tidak akan bisa menjalankan, mengemulasi, dan melakukan porting aplikasi PC.
Kendati demikian, Microsoft telah menjanjikan bahwa Windows 8 versi ARM akan membawa serta aplikasi bawaan Office 15, dengan akses Word, Excel, PowerPoint, dan OneNote.
Windows Phone Marketplace untuk mendukung ekosistem
Ketersediaan aplikasi juga tak kalah penting. PC Windows dipilih karena ketersediaan aplikasinya paling banyak. Lalu, bagaimana dengan Windows 8 untuk mobile?
Jika dibandingkan dengan Android Market dan Apple App Store, jumlah aplikasi di Windows Phone Marketplace masih sangat minim, sekitar 50 ribu aplikasi (data akhir tahun 2011).
Microsoft telah melakukan beragam strategi, termasuk di Indonesia, dengan merangkul pengembang aplikasi (developer) agar mendongkrak jumlah aplikasi di Windows Phone Marketplace.
Microsoft tentu tak ingin melihat Windows 8 untuk mobile bernasib sama dengan BlackBerry OS, yang dianggap tidak memiliki cukup banyak aplikasi.
Windows 8 merupakan taruhan besar Microsoft. Akan ada banyak perubahan yang terbilang berani, terutama dari sisi tampilan antarmuka yang menggunakan Metro style. Dengan Windows 8, Microsoft memperiapkan diri menyambut era post-PC, di mana akan tiba saatnya smartphone dan tablet bakal menjadi perangkat masa depan.
0 Responses to “Windows 8 - Senjata Baru Microsoft”: